Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menentukan Harga Perolehan Aktiva Tetap Berwujud

Konten [Tampil]

Cara menentukan harga perolehan aktiva tetap berwujud berfungsi agar entitas dapat membebankan beban depresiasi selama umur manfaat. Bagaimana aset tetap diperoleh perusahaan yaitu dilakukan dengan menyerahkan kas, aktiva sejenis, liabilitas dan ekuitas yang dimilikinya. Jangka waktu pemakaian aset hendaknya menyesuaikan kualitas dari aktiva yang dibeli.

Bagaimana cara menghitung biaya perolehan aktiva tetap tak berwujud harus dilaporkan pada catatan atas laporan posisi keuangan. Yang tidak termasuk harga perolehan aset adalah biaya angkut, pajak pertambahan nilai dan biaya asuransi kecelakaan kinerja. Aktiva tetap memiliki arti penting bagi perusahaan karena akan membantu menghasilkan pendapatan selama periode berjalan.

Cara Menentukan Harga Perolehan Aktiva Tetap Berwujud

Pengertian Harga Perolehan Aset Tetap

Pengertian harga perolehan aset tetap menurut para ahli adalah tindakan perusahaan mengeluarkan sejumlah kas dan setara kas untuk mendapatkan aset hingga siap dipergunakan. Permasalahan aktiva tetap akan terjadi ketika pembelian dilakukan secara sekaligus, pembelian melalui wesel tagih, dan aktiva yang dibangun sendiri oleh perusahaan.

Definisi biaya perolehan aktiva adalah pengeluaran pembelian mesin dan kendaraan yang diperuntukkan melanjutkan kegiatan produksi selama periode tertentu. Pajak membangun sendiri harus disetorkan paling lambat tanggal 10 bulan berikutnya. Biaya berkaitan dengan penggunaan aset tetap terdiri dari biaya pemeliharaan dan biaya depresiasi setiap bulannya.

Umur ekonomis adalah periode yang ditentukan oleh perusahaan manufaktur ketika menggunakan sebuah aktiva. Jangka waktu pemakaian aset yang diharapkan oleh perusahaan disebut masa manfaat. Jenis-jenis aktiva tetap dapat digolongkan sesuai ketentuan umum perpajakan diantaranya:

  • Tanah
  • Bangunan dan gedung
  • Peralatan kantor
  • Kendaraan
  • Mesin

Rumus Menghitung Biaya Perolehan Aset Tetap

Cara menentukan harga perolehan aktiva tetap harus memenuhi kualifikasi karakteristik yang ditetapkan. Prinsip akuntansi berterima umum mewajibkan entitas mempertanggungjawabnkan dana melalui konsep materialitas dan keberlangsungan usaha. Biaya perolehan akan menjadi masalah ketika sebuah aset dibeli secara sekaligus seperti pembelian gedung beserta tanah dengan menggunakan wesel tagih.

Aktiva tetap diperoleh perusahaan melalui pertukaran sejumlah harta yang diterima oleh lawan transaksi. Perbedaan aktiva tetap dan aktiva lancar adalah masa pakai aset dan kecepatan pencairan untuk menjadi kas dan setara kas. Entitas harus dapat membedakan antara persediaan barang dagang dengan aset tetap yang dilaporkan pada laporan posisi keuangan.

Rumus menghitung biaya perolehan aktiva tetap sejenis dan tidak sejenis akan mempengaruhi nilai buku dan nilai wajar yang dilaporkan. Apabila aktiva dibeli melalui surat wesel dan surat promes maka nilai buku awal yang tercatat adalah harga pembelian tanpa bunga. Pembayaran bunga selama masa cicilan tidak dipertimbangkan sebagai harga perolehan aktiva tetap berwujud dan tak berwujud.

Rumus menghitung harga perolehan aset tetap sebagai berikut:

Biaya Perolehan = Harga Beli + Biaya Persiapan Aset untuk Kegiatan Produksi

Karakteristik Aktiva Tetap

Agar sebuah mesin, bangunan dan tanah dapat diakui sebagai aktiva perusahaan. Sebuah aset harus memenuhi 3 kriteria agar suatu barang dapat digolongkan ke dalam aktiva tetap yaitu

  • Memiliki wujud fisik
  • Umur ekonomis lebih dari 12 bulan
  • Tidak diperuntukkan untuk diperdagangkan

Contoh Soal dan Cara Menentukan Harga Perolehan Aktiva dalam Akuntansi

Contoh soal dan cara menentukan harga perolehan dalam akuntansi dan perpajakan harus diikuti agar menghindari koreksi fiskal dan tidak diterimanya laporan keuangan. Pengguna laporan keuangan eksternal terdiri dari kantor pajak, perbankan, investor, pemegang saham dan debitur. Asersi manajemen dalam mempertimbangkan jenis transaksi akan mempengaruhi tingkat kewajaran laporan keuangan.

Bagaimana pencatatan aset tetap saat diperoleh tentu harus mengeluarkan kas atau menambah liabilitas. Pembelian aktiva secara kredit harus diakui sesuai pokok pinjaman dan tidak termasuk bunga. Cara menentukan umur manfaat aset akan mempengaruhi besarnya beban depresiasi per tahun dan per bulan. Ketika masa manfaat aktiva tidak genap setahun misalnya 2,5 tahun maka harus dihitung per bulan yaitu 30 bulan.

Contoh soal menghitung biaya perolehan perolehan aktiva terjadi pada CV Staff Finance yang membeli sepetak tanah dengan harga Rp 56.300.000. Tanah dapat digunakan ketika dilakukan pembongkaran gudang yang masih ada dengan harga Rp 2.300.000, biaya balik nama dan komisi perantara sebesar Rp 2.000.000. Berapakah nilai buku yang tercatat dilaporan keuangan perusahaan?

Cara Menentukan Biaya Perolehan Aktiva Berwujud

Cara menghitung biaya perolehan aset berwujud dan tidak berwujud perlu mempertimbangkan item yang dilaporkan oleh perusahaan. Metode penyusutan akan mempengaruhi biaya fiskal yang boleh dijadikan beban periode berjalan. Aktiva tetap dapat diperoleh perusahaan melalui pertukaran aktiva, penggantian hutang sebagai saham biasa dan saham preferen.

Contoh perhitungan harga perolehan aktiva sejenis dan tidak sejenis akan menentukan laba pertukaran aset tetap. Jangka waktu yang diharapkan oleh perusahaan ketika membeli sebuah aset disebut masa manfaat. Pada dasarnya, masa manfaat telah diatur dalam ketentuan umum perpajakan untuk memudahkan perusahaan mengklasifikasi aset berdasarkan taksiran umur penggunaannya.

Bagaimana cara menentukan biaya perolehan aset tetap dilakukan sesuai perhitungan sebagai berikut:

KeteranganJumlah
Harga Beli Rp 56.300.000
Biaya Pembongkaran Gudang Rp 2.300.000
Biaya Balik Nama dan Komisi Rp 2.000.000
Harga Perolehan Rp 60.600.000

Bagaimana cara mencatat perolehan aset tetap akan mempertimbangkan seluruh pengeluaran perusahaan selama upaya mendapatkan sebuah aset. Biaya perbaikan tanah seperti pembuatan jalan masuk, tempat parkir kendaraan, pembuangan aliran air hujan tidak diperkenanakan sebagai biaya perolehan tanah. Ayat jurnal pembelian aktiva tetap secara tunai sebagai berikut:

TanggalKeteranganDebitKredit
08/09/2022Tanah Rp 60.600.000
Kas Rp 60.600.000
(Jurnal Pembelian Tanah Secara Tunai

Baca Juga: Contoh Soal Penghentian Pemakaian Aset Tetap dan Jawabannya

Demikian cara menentukan harga perolehan aset tetap dan contoh pencatatan dalam akuntansi keuangan menengah. Seluruh pengeluaran perusahaan ketika ingin mendapatkan sebuah aset harus diperhitungkan karena telah mengurangi aliran arus kas masuk dan aliras arus kas keluar.

Posting Komentar untuk "Cara Menentukan Harga Perolehan Aktiva Tetap Berwujud"